Desain Interior Yang Menawan di Toyota All New Kijang Innova.

Desain Interior Yang Menawan di Toyota All New Kijang Innova.

Interior Toyota All New Kijang Innova. Toyota All New Kijang Innova merupakan sebuah mobil idaman bagi setiap keluarga, hal ini dapat dibuktikan pada setiap kehadiran varian-varian baru yang telah dirilis, selalu menjadi hal yang menarik untuk ditunggu kehadiranya. Selain performa dan ketangguhan yang ditonjolkan dari mobil Toyota All New Kijang Innova, kenyamanan dan kemewahan juga ditonjolkan pada sisi interior mobil idaman keluarga ini. berikut ini mari kita kupas lebih detail lagi interior yang tertata rapi di Toyota All New Kijang Innova.

1. New Luxurious And Comfortable Interior.

Dengan perubahan kabin yang terlihat lebih mewah dan lebih nyaman, membuat semua keluarga tercinta yang berada di dalam kabin Toyota All New Kijang Innova terasa rilex saat berkendara jauh. Semua penumpang akan merasa nyaman seolah berada di dalam ruang keluarga, karena kabin Toyota All New Kijang Innova didesain dengan kecanggihan modern dan ruang yang lega. Tersedia pada Type Q - Diesel.

2. Elegant Instrument Panel Design.

Melengkapi desain Interior pada Toyota All New Kijang Innova adalah desain panel instrumen yang terlihat elegan dan mewah. Dashboard yang di desain dengan teknologi modern serta tertanam instrumen dengan sentuhan seni yang bernilai tinggi. Semua kemewahan dashboard itu dibalut dengan mewahnya panel kayu yang exclusive. Fitur ini tersedia pada type Q - Diesel.

3. Auto A/C.

Sistem pendingin ruangan hadir di kabin Toyota All New Kijang Innova Dengan tekhnologi terbaru saat ini. Sistem pengatur temperatur ruangan tersebut memiliki pengatur temperatur atau suhu secara otomatis menyesuaikan suhu yang ada di dalam kabin. Fitur ini tersedia pada Type Q dan Type V.

4. New 8 Inchi Advanced Entertainment System.

Dilengkapi dengan layar 8 inchi yang tertanam pada dashboard Toyota All New Kijang Innova, mampu menghidupkan suasana entertainment yang lebih live di kabin mobil innova baru anda. Layar 8 Inchi dapat anda kontrol menggunakan air gesture, dimana anda hanya melambaikan tangan dengan gerakan tertentu untuk mengaktifkan atau mengirim perintah ke layar tersebut, dilengkapi juga dengan teknologi web browser yang akan memudahkan anda untuk melakukan browsing internet disela waktu lunag anda beristirahat saat berpergian jauh. Juga hadir teknologi Miracast, dimana teknologi ini merupakan teknologi standar peer - to - peer screencasting nirkabel seperti jaringan Wi-Fi, dimana anda dapat mengoneksikan perangkat lain yang anda miliki (smartphone) untuk ditampilkan di layar 8 Inchi melalui media bluetooth. Juga tertanam teknologi untuk koneksi HDMI, Bluetooth, Toyota Move, Smartphone connectivity, Voice command dan Digital living network alliance (DLNA). Fitur ini tersedia untuk type Q dan Type V.

5. Advance Entertainment System Feature.

Seperti yang sudah saya jelaskan pada poin nomor 4 diatas, Toyota All New Kijang Innova mempunyai fitur sistem hiburan yang menarik terintegrasi pada layar 8 inchi yang tertanam di dashboard mobil Innova, diantaranya adalah ;
  • Web Browser
  • Air Gesture
  • Miracast
  • HDMI
  • Bluetooth
  • ToyotaMove
  • Smartphone Connectivity
  • Voice Command
  • DLNA (Digital living Network Alliance)
Semua fitur tersebut hadir pada type Q dan Type V.

6. New Premium Illumination Lamp.

Dilengkapi dengan sistem penerangan kabin yang redup tetapi mampu menerangi seluruh kabin tanpa terasa silau dimata, sehingga perjalanan jauh yang anda tempuh dimalam hari tetap diterangi dengan cahaya lampu ambient, hal ini tentunya akan membuat nyaman semua penumpang di dalam kabin Toyota All New Kijang Innova. fitur ini tersedia pada Type Q dan Type V.

7. 6 Speed A/T with Sport Sequential Switchmatic.

Hadir dengan 6 Speed pada siste transmisi yang dipasang pada Toyota All New Kijang Innova memberi kenyamanan dalam berbagai tingkat kecepatan saat berkendara. Dengan sistem transmisi terbaru ini Toyota mengklaim dapat menambah efesiensi saat berkendara, fitur ini tersedia pada semua jenis dan type Toyota All New Kijang Innova.

8. New Drive Mode System.

Untuk berkendara menggunakan mobil Toyota All New Kijang Innova, anda akan disuguhi 3 macam cara untuk berkendara, yang pertama Eco Mode, dengan berkendara menggunakan mode eco akan membantu anda untuk mengoptimalkan konsumsi bahan bakar agar lebih efesien dalam berkendara. Yang kedua yaitu Power Mode, Jika anda berkendara menggunakan Mode power, maka anda akan memaksimalkan respon mesin dalam berkaselerasi, dan yang ketiga adalah normal mode. Semua fitur ini tersedia pada semua jenis dan type Toyota All New Kijang Innova.

9. TFT type MID.

Ini merupakan layar MID yang menggunakan TFT yang berwarna dan beresolusi lebih tinggi, sehingga semua tampilan yang dilayar akan terlihat lebih jelas dan detail. Fitur ini tersedia pada Toyota All New Kijang Innova type Q dan Type V.

10.All Auto Window.

Untuk akses membuka dan menutup seluruh window atau jendela pada Toyota All New Kijang Innova menggunakan fitur All Auto Window, sehingga akan memudahkan driver untuk mengontrol setiap jendela yang masih terbuka secara otomatis menggunakan tombol power window yang ada di panel. Fitur All Auto Window ini hanya tersedia pada Type Q.

11. Floor Mate.

Lantai kabin anda akan terlihat selalu bersih dan rapi dengan beralaskan floor mat yang merupakan asesoris orisinil bawan Toyota All New Kijang Innova, dimana asesoris ini tersedia untuk setiap type dan varian Toyota All New Kijang Innova.  


Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Nama - nama dan fungsi Sensor Pada Mobil Avanza, Xenia, Rush dan Terios.

Inilah Peredaan Toyota Sienta Type Q dan Toyota Sienta Type V

Begini Cara Tepat Mengatasi Mobil Mogok Karena Tidak Bisa Distarter.